Raul Gonzalez: Masa Depan Cristiano Ronaldo Di Real Madrid
Legenda Real Madrid, Raul Gonzalez, meyakini Cristiano Ronaldo tak akan hengkang dari Santiago Bernabeu meski belakangan santer dikait-kaitkan dengan Paris Saint-Germain.
Rumor transfer kapten timnas Portugal itu berembus deras menyusul pengakuan agennya, Jorge Mendes, pada Jumat kemarin bahwa Les Parisiens memang berniat menggaetnya dari El Real.
"Dia sekarang di Real Madrid dan saya pikir masa depannya juga di sana. Tapi itu semua terserah kepadanya," ucap Raul, yang kini merumput bersama Al Sadd di Qatar Stars League, kepada Le 10 Sport.
Dalam kesempatan serupa, pemain yang pernah mendapat julukan Sang Pangeran Bernabeu itu juga mengungkapkan kekagumannya pada kehebatan Ronaldo, yang pernah menjadi rekan setimnya selama semusim (2009/10) sebelum Raul hijrah ke Schalke.
"Cristiano adalah pemain dan profesional top. Saya menghabiskan setahun bersamanya dan saya dipenuhi rasa kagum untuknya."